Cara Belajar Cepat Menggambar Lukisan 3 Dimensi Menggunakan PENSIL

Post oleh : Irma Septya Wardani | Rilis : March 20, 2021 | Series :
Hasil gambar untuk lukisan 3d

MENGGAMBAR LUKISAN 3 DIMENSI DENGAN PENSIL 
Dalam diri seseorang terdapat kemampuan/bakat yang sangat luar biasa. Tetapi, luar biasa dari bakat tersebut tergantung dari bagaimana ia menerapkannya.
Hasil gambar untuk lukisan 3d

Pengertian 3 Dimensi
seni gambar atau lukis 3D (3 Dimensi) yaitu sebuah objek yang memiliki bentuk panjang, lebar dan tinggi. Biasa didapati bahwa 3D digunakan dalam bidang matematika atau fisika.
Namun tak hanya dalam bidang tersebut, namun juga dapat digunakan dalam seni, grafis, animasi, komputer dan lain sebagainya.
Konsep 3 Dimensi memenerangkan suatu bagian yang memiliki 3 dimensi geometris atas kriteria mulai dari kedalaman, lebar, dan juga tinggi. Sebagaimana yang sudah kita lihat adalah bola, piramida dan juga benda spasial seperti kardus kotak sepatu.
Ternyata, nama 3D sering digunakan terutama dalam bahasa inggris sebagai representasi dalam menunjukkan grafis komputer digital. Dengan cara, menghilangkan gambar stereoscopic atau gambar lain dalam pemberian bantuan bahkan efek stereo sederhana. Yang secara wujudnya dapat menciptakan efek 2D (melalui perhitungan proyeksi perspektif, shading)
Karya Seni Gambar 3D (3 Dimensi)
Gambar 3 Dimensi yaitu sebuah gambar ataupun lukisan yang seolah-olah berada di dunia nyata. Dari setiap dimensinya mempunyai panjang, tinggi, dan lebar sesuai dengan yang dijelaskan sebelumnya. Jika kita menggambar di atas sebuah kertas, hasilnya akan menjadi gambar 2 dimensi.
Akan Tetapi melalui karya seni ini, seseorang dapat me sebuah segi yang berbeda juga bisa mengelabui mata. Gambar 3 dimensi yang sudah di ilustrasikan di atas sebuah kertas, membuat gambar seolah-olah keluar dari kertas dan seolah-olah berada di dunia nyata.
Dalam membuat gambar 3 dimensi diperlukan pengalaman khusus dari diri seseorang. Gambar 3D tak hanya sebuah coret-coretan di atas sebuah kertas, melainkan semua harus diperhitungkan supaya terlihat seperti nyata.

Belajar Menggambar Lukisan 3 Dimensi
Seperti yang tertera pada artikel ini, akan kami berikan pembelajaran mengenai “Cara Menggambar Lukisan 3 Dimensi Hanya Menggunakan Pensil”.
Berikut adalah salah satu contoh dasar dalam membuat gambar 3 dimensi menggunakan pensil :
Gambar Tangga / Stairs 3D

Yang akan kami berikan untuk dasar pembuatan adalah gambar 3 dimensi sebuah tangga. Mungkin terlihat begitu mudah, namun jika di praktekkan kadang akan menjadi sulit. Berikut adalah langkah pembuatan gambar tangga 3 dimensi di atas sebuah kertas :

1. Bahan / Alat yang akan Digunakan

Bahan/alat yang digunakan untuk membuat gambar tangga 3 dimensi adalah : penggaris (penggaris lurus)pensil dan penghapuspulpen/spidol, dan yang terakhir adalah kertas kosong.
1. Bahan / Alat yang akan Digunakan

2. Penempatan Peralatan

Letakkan semua peralatan itu di atas meja atau permukaan yang datar agar menggambar lebih nyaman. Untuk tahap pertama, tekuklah kertas sehingga membentuk sudut 90°. Usahakan agar kertas membentuk sudut yang rapi, supaya memudahkan dalam menggambar..
2. Penempatan Peralatan

3. Garis Lurus Utama

Tahap kedua yaitu membentuk garis lurus utama yang melewati lekukan kertas. Gunakanlah pensil dan penggaris lalu membentuk garis sepanjang 10 cm. 5 cm ke arah atas dan 5 cm ke arah bawah. Usahakan agar membentuk garis yang lurus supaya tidak terjadi kesalahan.
3. Garis Lurus Utama

4. Garis Ujung dan Tengah

Garis tahap kedua berada di kedua ujung garis utama dan berada tepat di lekukan sebuah kertas. Untuk garis yang berada di kedua ujung memiliki panjang 2 cm, dan pada tepat di lekukan kertas sepanjang 5 cm (2.5 cm ke kanan, 2.5 cm ke kiri).
4. Garis Ujung dan Tengah

5. Garis Samping

Selanjutnya adalah membentuk garis pada sisi kanan dan kiriPanjang garis bermula dari garis kanan/kiri yang berada pada ujung garis utama menunju garis kanan/kiri lekukan kertas. Sehingga garis akan membentuk pada gambar ke-2 dari gambar di bawah ini.
5. Garis Samping5. Garis Samping

6. Membuat Titik Garis Samping Dalam

Selanjutnya adalah membuat titik garis samping dalam dengan membuat sebuah titik pada garis lekukan kertas. Berilah titik pada jarak 0.5 cm dari garis utamaTitik tersebut hanya berada di bagian kiri karena pada bagian kanan akan diberikan garis yang berbeda.
6. Membuat Titik Garis Samping Dalam

7. Garis Samping Kiri Dalam

Setelah titik itu selesai, mulailah menggaris dari ujung atas garis utama sebelah kanan menuju titik yang telah anda buat. Lalu dilanjutkan dengan menggaris dari titik menuju ujung bawah garis utama sebelah kanan. Garis akan membentuk pada gambar ke-2.
7. Garis Samping Kiri Dalam7. Garis Samping Kiri Dalam

8. Garis Samping Kanan Dalam

Selanjutnya adalah membuat garis samping kanan dalam. Garis dimulai dari ujung garis atasutama bagian kiri menuju tengah-tengah garis utama. Lalu membuat garis dari tengah menuju ujung garis bawah utama bagian kiri. Yang akan membentuk seperti pada gambar ke-2.
8. Garis Samping Kanan Dalam
8. Garis Samping Kanan Dalam

9. Menghapu Garis Utama

Setelah itu adalah menghapus garis utama dengan penghapus. Hapuslah garis utama sebersih mungkin agar tidak mengganggu. Jika garis lainnya ada yang terhapus, biarkan saja. Sehingga garis akan membentuk gambar ke-2 di bawah ini.
9. Menghapu Garis Utama
9. Menghapu Garis Utama

10. Menebalkan Dengan Pulpen / Spidol

Setelah selesai menghapus, tebalkan pada bagian samping kanan dan samping kanan dalamgaris dengan pulpen atau spidol. Tebalkan dengan menggunakan penggaris agar lebih rapi. Penebalan ini sebagai tiang bagian kanan dan kiri tangga.
10. Menebalkan Dengan Pulpen / Spidol

11. Mebuat Anak Tangga

Selanjutnya adalah membuat anak tangga. Buatlah anak tangga se-rapi mungkin dengan jarak yang sama menggunakan pensil. Lalu tebalkan anak tangga tersebut dengan pulpen/spidol. Kemudian hapuslah pada garis atas dan bawah sehingga membentuk gambar ke-2 di bawah ini.
11. Mebuat Anak Tangga
11. Mebuat Anak Tangga

12. Membuat Bayangan Anak Tangga

Setiap benda pasti memiliki bayangan. Buatlah bayangan anak tangga tersebut dengan pensil, lalu tebalkan bayangan tersebut dengan pensil juga, jangan menggunakan pulpen/spidol. Sehingga akan membentuk seperti gambar ke-2 di bawah ini.
12. Membuat Bayangan Anak Tangga
12. Membuat Bayangan Anak Tangga
13. Memfokuskan Penglihatan
Tahap terakhir adalah meletakkan kertas tersebut bersandar dengan dinding agar kertas membentuk sudut 90°. Lalu fokuskan penglihatanmu sehingga bentuk tangga tersebut menjadi lurus. Lebih mudahnya, gunakan kamera atau juga bisa menggunakan satu mata.
13. Memfokuskan Penglihatan

Variasi Gambar Tangga 3 Dimensi

Oke, akhirnya selesai deh. Bagaimana? Anda bisa? Tentu saja pasti bisa. Dari dasar pembuatan Gambar 3 Dimensi ini anda dapat membuatnya berdasarkan tangga bagaimanakah yang anda inginkan. Seperti pada contoh di bawah ini :
Hasil gambar untuk lukisan 3d

Hasil gambar untuk lukisan 3d

Gambar terkait

Variasi Gambar Tangga 3 Dimensi

google+

linkedin